Friday, 4 March 2016

4 Oasis Terindah Di Dunia

4 Oasis Terindah Di Dunia – Oasis adalah daerah vegetasi terisolasi di gurun, biasanya sekitar mata air atau sumber air. Oasis juga menyediakan habitat untuk hewan dan bahkan manusia jika daerah tersebut cukup besar. Lokasi oasis sangat penting bagi jalur perdagangan dan transportasi di daerah gurun. Karavan harus melakukan perjalanan melalui oasis agar pasokan air dan makanan dapat diisi ulang.
Oasis terbentuk dari sungai bawah tanah atau akuifer seperti akuifer artesis, di mana air dapat mencapai permukaan secara alami oleh tekanan atau oleh sumur buatan manusia. Orang yang tinggal di oasis harus mengelola penggunaan lahan dan air dengan hati-hati, lahan harus diirigasi untuk menumbuhkan tanaman seperti kurma, buah ara, zaitun, dan aprikot.
Tumbuhan paling penting di oasis adalah kurma yang membentuk lapisan atas. Pohon-pohon palma ini memberikan keteduhan untuk pohon yang lebih kecil seperti pohon persik, yang membentuk lapisan tengah. Dengan menumbuhkan tanaman di lapisan yang berbeda, orang yang tinggal di oasis telah membuat penggunaan terbaik dari tanah dan air.
Berikut adalah 4 Oasis Terindah Di Dunia :
1. Oasis Huachachina, Peru
Oasis Terindah Di Dunia
Huacachina adalah sebuah desa di wilayah Ica, di barat daya Peru. Huacachina dibangun di sekitar danau alam kecil di padang pasir. Disebut “oasis Amerika,” berfungsi sebagai sebuah resor untuk keluarga lokal dari kota kota dekat Ica, dan kunjungan wisatawan semakin meningkat setelah diadakannya olahraga pasir sand boarding dan wahana kereta di bukit pasir yang membentang dengan tinggi beberapa ratus meter.
2. Umm Al-Maa, Libya
Oasis Terindah Di Dunia
Umm Al-Maa, yang berarti Ibu Air, merupakan salah satu danau terbesar terletak di oasis. Danau ini terletak jauh di balik bukit bukit pasir dari Laut Pasir Ubari yang tersembunyi di Sahara Libya. Ada 16 danau lebih di daerah sekitarnya. Beberapa dari mereka lenyap dari waktu ke waktu tetapi beberapa tetap bertahan dalam pelukan padang pasir. Danau garam ini merupakan pusat perdagangan yang terkenal bagi masyarakat lokal. Saat air menjadi keruh, kadar garam menjadi lebih tinggi dan bahkan sama seperti di Laut Mati, yang membuat berenang disana cukup mudah.
3. Crescent Lake, Cina
Oasis Terindah Di Dunia
Crescent Lake Cina adalah mata air yang sangat indah dan terletak di gurun Gobi, sekitar 6 kilometer sebelah selatan kota Dunhuang, Cina. Oasis ini diapit oleh bukit bukit pasir. Air dari oasis ini digunakan oleh petani dan masyarakat setempat dan dikombinasikan dengan kurangnya hujan di daerah tersebut, menyebabkan hilangnya danau yang telah ada selama ribuan tahun ini secara bertahap. Danau dapat dijumpai dalam perjalanan di Jalur Sutra.
4. Lencois Maranhenses
Oasis Terindah Di Dunia
Danau-danau gurun yang indah ini terletak di Lençóis Maranhenses National Park, Maranhao, Brasil. Terbentuk sebagai bagian dari sistem danau air tawar yang berasal dari hujan selama enam bulan pertama setiap tahun dan kemudian secara bertahap akan menguap dan air tahun depan akan kembali lagi. Di beberapa danau, ada vegetasinya, sementara yang lain hanya tandus.

No comments:

Post a Comment